Senin, 21 November 2016

The memories with him (Tak semua kenangan itu berakhir dengan bahagia)

THE MEMORIES WITH HIM (Tak Semua Kenangan Berakhir dengan Bahagia)

  

This is my memories unexpected with him

Entahlah, apakah aku bisa melupakan semua kenangan saat ini bersama suatu saat nanti? Biarlah Allah yang menuntun kemana arah hati kedepannya bagi kedua manusia yang saling memendam rasa saat ini.

Hari-hariku tidak ada perubahan. Aku seorang siswi kelas 3 yang duduk disalah satu sekolah menengah Atas dikota Bogor. Sebagai salah satu pelajar ya pastilah internet menjadi hal yang mudah untuk saling berinteraksi satu sama lain. Perkenalan kami dimulai saat aku mengecek kontak yang ada dikontak bbm ku dan mencoba merapikan kontak dengan bcan INTRO! bagi kalian hal itu adalah norak, tapi menurutku itu sebuah percakapan yang bagus dari pada ngeping tapi cuma diread. Itu sih pendapatku aja. Lalu aku mengajak kenalan dengan salah satu cowok yang bernama Lizardo Susanteo. Ternyata dia bersekolah dikota Bogor juga tapi nama sekolah tidak akan aku sebutkan, bisa-bisa kalian nanti mengetahuinya hehe.

Hari kedua setelah aku mengajak dia kenalan ternyata dia sudah jadian sama pacarnya. Sontak aku kaget bagaimana aku bisa komunikasi sama pacar orang. Lalu aku pun ingin berhenti berkomunikasi dengannya, tetapi dia bilang, "jangan Dek kita harus tetep komunikasi." ya aku pun mencoba menuruti keinginannya. Karena pada saat itu aku tidak ada teman ngobrol dimedia sosial temanku selalu sibuk sama pacarnya. Huft nasib jomblo begitulah.  

Saat hari rabu aku menjemput temanku untuk pergi ke les. Saat jam 8 ada bm yang masuk dihp aku. Aku melihat nama Lizardo yang katanya, "mau ketemuan gak?kali aja kita akrab hehe.". Aku pun mencoba pendapat dari temenku tadi, dia bilang gak apa-apa kali aja kalian cocok hahah. Lalu aku pun membalas bmnya. Tepat pada saat jam 9 dia bm lagi. Dia mengatakan Dek kakak udah didepan. hahah betapa lucunya pertemuan pertama kami. Dia saat itu memakai jaket hitam baju merah, akupun memakai baju putih pink jilbab pink. Ternyata dia orangnya manis, humoris, dan sering ngomong. Saat itu kami boncengan menanyakan hal-hal yang bikin aku tertawa sepanjang  perjalanan. Bagaimana tidak dia bilang kayak gini, "Dek adek tu ternyata lucu ya Gemes-gemes gitu. Kirain kk tadi adek itu yang makek baju kotak item yang gendut tadi hahah." Sontak akupun kesel masa aku dikatain mirip temenku sih. 

Lalu dia pun mengantarku sampai depan rumah temenku.Lalu dia bbm aku lagi dan mengajak aku vidcall, aku pun menuruti keinginannya. Ternyata wajah dia dikamera sangat-sangat lucu. 

Keesokan harinya temenku tadi bilang ketemenku satunya,
"Eh Ran lo udah tau belum sih berita tentang Cellia?" 
Rania menjawab, "Emang kenapa? Dia ketemuan sama Lizardo?"
Ranisya tertawa. Aku pun menjadi bahan tertawaan bagi mereka berdua saat ini. 

Hari demi hari telah aku lewati bersama bambang. Temen-temenku pada bertanya, Apakah kami jadian?? jawabannya tidak. Sebenarnya sih aku pengen jadian sama dia, Tetapi katanya dia pengen aku menjalani sekolahku dulu tanpa menganggu konsentrasi belajar. Oh iya soal pacarnya tadi, dia sudah putus sama pacarnya setelah kenalan sama aku. hahah alasannya sih dia menyuruh mantan pacarnya itu untuk fokus kuliah dulu. Aku sih WhatEver aja sama hubungan mereka. Yang penting Lizardo bisa lebih dekat lagi sama aku.

Tiba-tiba dia membahas tentang ulang tahun. Dia mengatakan bahwa dia ulang tahun tanggal 11 november. Ternyata dia ulang tahun tinggal 5 hari lagi. Aku pun bimbang mau memberikan hadiah atau tidak. Temenku bilang nggak usah, lo kan bukan siapa-siapa dia cuma sister's zone. Aku pun mantap dengan omongan temenku tadi bahwa aku tidak perlu kasih hadiah. Tepat Saat jam 12 aku pun memberikan ucapan pertama kali sesudah dia. Dia pun mengucapkan terima kasih adek sayang adek katanya.

Aku pun meminta traktirannya, lalu dia akan mentraktirku hari minggu. Saat hari minggunya dia menjemput kerumahku, yang untungnya gak ada satu orang pu dirumah selain aku. aku pun berterima kasih kepada Allah. Kami pun memperdebatkan makanan apa yang ingin kami makan. Lalu dia mengatakan mungkin bakso aja. aku pun menyetujuinya lalu kami makan bakso raksasa. Sumpah bakso itu gede banget takutnya gak habis lagi kan malu. Jadi aku kasih belahan bakso aku tadi kedia. eh dia ngomel-ngomel hihi lucunya lizardo. 

Kami pun berselfie ria ditaman monas, sambil menuju dufan untuk bermain.
Pilihan pertama jatuh kepada Histeria. Aku awalnya takut naikin itu tapi Lizardo memaksa ya sudah lagian aku juga ingin mencoba naik wahana yang tinggi itu. Setelah itu kami menaikin wahana kora-kora sambil Lizardo memvideokan kami diatas wahana itu. Lalu kami menaikin arus-jeram. Byurr..bajuku basah kena cipratan air. Lizardo pun meminjamkan jaketnya agar tubuhku tidak tejiplak. Ah..baiknya Lizardo.

Hari demi Hari, 3 bulan telah berlalu hubungan kami semakin dekat layaknya sepasang kekasih.tetapi beberapa hari sifat Lizardo agak berbeda, dia agak sedikit menjauh, tidak sehangat dulu. Mungkinkah dia memiliki gebetan? Ah..pikiran itu segera kuenyahkan. Tiba-tiba aku mendengar kabar yang membuat aku kecewa, dan sedih. Ternyata dia berpacaran sama adik kelasku. Dia bilang dia gak mau mengganggu konsentrasi seorang pelajar SMA, Tetapi kenyataannya BULSHIT!!. Aku kira dia cowo yang beda dari cowo yang pernah kukenal.

Hari itu dia mengajak ketemuan denganku. Aku pun mengiyakan. Dia berkata, "Dek maaf ee selamo ini kakak phpin adek. Sebenarnya kakak tuh suka sama adek, tapi kakak takut. Untuk mempercepat Move on kk dari adek, ya kakak terima cewe itu."
Aku pun hanya diam, hatiku ingin rasanya menangis mendengar penuturannya. Rasanya aku enggak tega melihat dia menangis seperti ini.
"kakak gak gentle banget sih jadi orang. HIKS." kataku sambil menutup wajah dengan tangan.

lalu aku pun pergi meninggalkan Lizardo lalu terduduk dibangku taman.
aku pun mengingat kelakuannyo dia pernah sekali berbohong kepadaku, dia bilang dia tidak mau ikut jalan-jalan bersama temannya, tetapi dia ikut. Satu lagi dia janji gak akan chat sama cewek lain lagi ternyata dia masih ngelakuin itu. Jadi mulai sekarang aku gak akan terlalu nanggepin respon para lelaki.

Aku masih bersyukur sama Allah kali aja Allah memisahkan aku dengan Lizardo karena dia mempuyai jalan yang terbaik untukku dan jodoh yang terbaik untukku.

Tetapi segala kenangan aku bersama Lizardo gak akan pernah kulupakan seumur hidup walaupun untuk menyakitkan untukku. Thanks My Lord Lizardo...